Assalamualaikum.
Halo... Aku developer server discord BlueArchiveClub (Itu yang aku Tau) ingin menyampaikan sesuatu yang penting, mungkin bagi kalian tidak, tapi bagiku sangat penting
Aku ingin minta Maaf Atas semua hal-hal yang pernah aku lakukan di server ini
Tidak... Ini bukan AI Slop, bukan juga ingin pencitraan, bukan juga karena dipaksa, tapi memang Dari hati nuraniku
Aku mungkin ga akan mengkhususkan ke satu individu karena aku banyak melakukan kesalahan ke orang-orang, baik yang tahu maupun tidak tahu, disengaja ataupun tidak disengaja.
Kesalahan terbesar Dan terfatal menurutku adalah lomba drawing BAC, harusnya aku yang memberikan hadiah, malah orang lain yang memberikannya Dan dengan uang pribadinya, bukan uang pribadiku. Aku banyak mengelak pula kalau ada Salah apa-apa.
Lalu terlalu mementingkan my ego sampai lupa dengan yang lain, yang mungkin ini membuat banyak yang hate diriku, dan ya... Banyak lagi yang tidak bisa aku sebutkan
Aku jadi ingat kalimat yang pernah aku buat di web novel ku, tepatnya di chapter 2
Dan untuk pertama kalinya sejak aku ingat— Aku benar-benar tak berdaya.
Di kepalaku hanya ada satu pikiran yang berputar, menyayat lebih sakit dari apa pun: Ini salahku.
Membacanya berulang-ulang selalu terlintas segudang kesalahan yang aku perbuat di BAC
"Lalu kalau tahu Salah, kenapa tidak minta maaf?" Takut
Ya... Aku takut. Aku tahu hidup itu realistis, 1 orang yang telah memaafkanmu, belum tentu 999 lainnya memaafkanku. Ini membuatku takut Dan cemas, ditambah dengan hampir semua member meng-hate diriku
Tapi... Akhirnya aku bisa memberanikan diriku, berkat bantuan dari Pembuat Server BAC yang mau memberiku jalan terakhir untuk menyampaikan permintaan maafku
Maaf jika banyak yappingnya
Aku merasa sangat bersalah atas kejadian buruk yang menimpa Server BAC, Dan aku meminta maaf atas segala perbuatanku selama berada di BAC
Sekian Dari diriku, Rafiq8K. Terima kasih sudah mau membaca sampai akhir
Wasalamualaikum